AYAM BALADO KHAS PADANG HOMEMADE. .

 


Bahan:

- 1 ekor ayam, potong-potong, cuci, sisihkan
Bahan untuk bumbu ungkep
- 5 siung bawang putih
- 1 ruas jari jahe
- 3 ruas lengkuas
- air secukupnya
- garam secukupnya

πŸ‘‰Ungkep ayam dengan semua bahan bumbu ungkep, tutup panci, biarkan matang dan empuk. Jangan lupa sisakan sedikit air ungkep untuk campuran sambaladonya. Matikan api kompor. Sisihkan.
.
.
❤Resep sambalado
☆Bahan:
100 gram cabe merah keriting
5 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1 buah tomat
1/2 bonggol bawang bombay, iris tipis ( boleh skip )
-garam secukupnya, penyedap bila suka
.
.
🌼Cara Membuat🌼
☆Goreng daging ayam yang telah diungkep tadi hingga matang. ☆Sambalado - Ulek/blender semua bahan kecuali bawang bombay. Lalu tumis bawang bombay yang sudah diiris sampai harum, masukkan bahan sambal yang sudah diulek. Jangan lupa juga masukkan sisa air ungkepan ayam tadi. Masak hingga matang. Matikan api kompor, sisihkan.
☆Setelah sambalado agak dingin baru aduk dengan ayam. Siap disajikan. πŸ˜Š